Gudang Warta

Berita Online Informatif Terpercaya

Iklan

https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-1169732637112482

Halaman

Kapolres Bersama Forkopimda Sambut Kunjungan Menteri BUMN Di UNMER Madiun

redaksi gudang warta     - Eko Setiyo Budi
Minggu, 06 Februari 2022, 20:09 WIB Last Updated 2022-02-06T13:09:49Z

 




MADIUN - gudang-warta.com - Kapolres Madiun Kota AKBP Dewa Putu Eka, S.IK, MH, bersama dengan forkopimda menyambut kedatangan Kunjungan Kerja (Kunker) Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) H. Erick Thohir, BA, MBA, di Kampus Universitas Merdeka (UNMER), Jalan Serayu, Nomor 79, Kota Madiun, Minggu pagi (6/2/2022). 



Kegiatan kunker Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut berlangsung selama 2 (dua) hari, untuk hari pertama atau kemarin (5/2) diwilayah Kabupaten Ponorogo agenda kegiatan yang dilakukannya di bumi reyog. Seperti menjadi pembicara acara seminar di IAIN Ponorogo dan menghadiri kegiatan keagamaan di Pondok Pesantren Darul Huda Mayak. Di sela-sela kegiatan itu, mantan pemilik klub bola Inter Milan itu juga menyempatkan melihat pagelaran Reyog Ponorogo di Monumen Bantarangin di Kecamatan Kauman.




Agenda hari kedua minggu (6/2) kegiatan di UNMER Madiun, kedatangan  kunjungan Menteri BUMN tiba  Pukul 08.30 WIB. di sambut oleh Walikota Madiun, Forkopimda, Jajaran Rektor dan Dekan serta BEM universitas Merdeka Kota Madiun, kegiatan berlangsung di Aula Kampus Universitas Merdeka dialogis tanya jawab , kegiatan berakhir Pukul 09.30 WIB.



Menteri BUMN Erick Thohir sempat memberikan penghargaan kepada masyarakat Kota Madiun yang berprestasi di Gedung Bima Hotel Aston Jalan Mayjen Sungkono Kota Madiun, selanjutnya rombongan melanjutkan kunjungannya  di Tempat wisata Mojosemi Park wilayah Kabupaten Magetan. (Humas/red)

Komentar

Tampilkan

Terkini