Gudang Warta

Berita Online Informatif Terpercaya

Iklan

https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-1169732637112482

Halaman

Polres Ponorogo Peduli, Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Di Desa Ngampel Kecamatan Balong

redaksi gudang warta     - Eko Setiyo Budi
Rabu, 16 Februari 2022, 10:22 WIB Last Updated 2022-02-16T03:22:33Z

 




PONOROGO - gudang-warta.com - Meningkatnya curah hujan beberapa hari ini menyebabkan beberapa wilayah di kabupaten Ponorogo terendam air akibat banjir. Salah satunya di Dukuh Grenteng Desa Ngampel Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo, beberapa ruas jalan dan rumah warga sudah tiga hari ini tergenang air sehingga menyulitkan warga menjalankan aktifitasnya. 


Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo melalui jajarannya Satsamapta Polres Ponorogo menyalurkan bantuan kepada warga masyarakat terdampak banjir di dkh. Grenteng Ds. Ngampel Kecataman Balong Kabupaten Ponorogo, Selasa ( 15/02/2022 )


Srikandi Polres Ponorogo juga dilibatkan dalam kegiatan sosial tersebut. Tanpa canggung para Srikandi itu turut menyusuri ruas ruas jalan dan rumah warga yang tergenang air untuk memberikan langsung bantuan kepada warga. 


Salah Satu warga terdampak bernama Marmi (65 Thn ) mengaku senang saat diberikan bantuan. "Sudah tiga hari ini desa kami digenangi air, sulit mau kemana-mana. Terima kasih atas bantuannya," kata Marmi 


Sementara itu Kasat Samapta Polres Ponorogo  AKP Edy Suyono mengatakan bahwa pihaknya melaksanakan patroli sekaligus memantau situasi bencana banjir di Dkh.Grenteng Ds. Ngampel Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo.  


"Dari hasil pantauan dan informasi dari masyatakat sudah tiga hari ini ruas jalan dan rumah warga Ds. Ngampel terendam air, sehingga kami diperintahkan Kapolres Ponorogo untuk menyalurakan bantuan Kepada warga yang terdampak banjir," ujarnya 


Edy menambahkan kegiatan tersebut adalah wujud kepedulian Polri terdahap sesama yang terkena musibah. "Dan semoga bantuan tersebut bisa sedikit membantu warga terdampak banjir di Desa Ngampel Balong," pungkasnya. (Humas/eko/fajar)

Komentar

Tampilkan

Terkini